Change Background of This Blog!


Nikon Coolpix S1100pj, Kamera Plus Proyektor


Nikon Coolpix S1100pjTak banyak pabrikan kamera yang melirik fitur yang satu ini namun itu toh tak menghalangi Nikon untuk memasang fitur unik ini pada kameranya. Sebenarnya Nikon Coolpix S1100pj ini bukanlah ide baru. Kamera ini adalah perkembangan dari Nikon Coolpix S1000pj yang dilepas tahun 2009 lalu. Bedanya, kini fitur proyektor yang diusung kamera ini jadi lebih fleksibel dan tentu saja sedikit penambahan fitur pada kameranya sendiri.
Kali ini Nikon memasang sensor 14 megapixel dengan lensa wide angle setara 28-140mm dengan kemampuan zoom 5x. Kalau sensornya meningkat, lensa yang terpasang ini sendiri sebenarnya tetap sama dengan versi sebelumnya. Nikon Coolpix S1100pj ini mampu merekam video dengan resolusi 720p dan dilengkapi dengan beberapa fitur penyunting yang cukup berguna. Sarana navigasi dipusatkan pada layar sentuhnya yang memiliki luas diagonal 3 inci.
Masuk ke fitur proyektornya, Nikon kini memasang teknologi yang memungkinkannya jadi 40% lebih terang dari versi sebelumnya. Kini gambar bisa diproyeksikan ke layar sampai jarak sekitar 2 meter dengan jelas. Kamera ini juga dilengkapi dengan koneksi USB sehingga Anda bisa menghubungkannya dengan PC atau notebook. Kalau dulu Nikon Coolpix S1000pj hanya bisa memproyeksikan gambar yang diambil kamera ini saja, sekarang gambar apa pun yang tampil di layar notebook atau PC bisa Anda pancarkan ke layar tanpa ada masalah. Jadi, selain bisa jadi kamera untuk mendokumentasikan, Nikon Coolpix S1100pj ini juga bisa jadi proyektor yang berguna saat Anda harus presentasi.

Related Posts by Categories

0 komentar:

Posting Komentar

Budaya kan Untuk Beri Komntar..^_^

Copyright © 2009 - Master Iseng - is proudly powered by Blogger
Smashing Magazine - Design Disease - Blog and Web - Dilectio Blogger Template